Ketika model kit selesai dirakit, secara visual hasinya termasuk polos. Untuk beberapa builder, tampilan seperti ini tidak sinkron dengan model kit nya sendiri. Misalkan saja model kit tank ataupun mecha yang digunakan untuk berperang.

Setidaknya hasil akhir mempunyai visual yang “lebih masuk akal”. Disinilah proses weathering masuk dalam proses pembuatan model kit. 

Alat yang dibutuhkan :

  • Kuas (ukuran sesuai skala kit)
  • Tissue
  • Cat dengan warna sesuai konsep

Cara :

Jika Qlafers pemula dalam proses weathering ini, maka yang perlu diperhatikan adalah pemilihan bahan cat. Memang dalam video ini bahan yang dipakai adalah lacquer, tapi jika pemula, aku sarankan menggunakan bahan acrylic(acrysion) saja. Alasannya adalah jika salah, relatif lebih mudah untuk dihapus jika masih basah.

Untuk warna cat weathering, sesuaikan dengan konsepnya. Secara sederhana, konsep weathering ada 2.

  • Weathering dikarenakan baret, sehingga warna metal dibawah cat terlihat,
  • dan Weathering yang dikarenakan material menempel dari luar

Untuk weathering baret dapat menggunakan warna metal. Umumnya : steel, burnt iron, metal black, silver.

Untuk weathering material lain dapat menggunakan sesuai dengan konsep material yang menempel seperti lumpur (brown, orange, brown red), oli (black atau grey yang diencerkan), pasir (dark yellow, sail color, flesh).

Jika sudah disiapkan, maka caranya sangat mudah.

  1. Ambil sedikit saja cat langsung menggunakan kuas dari botol atau lakukan thinning dulu jika weathering seperti oli
  2. Goser-goser kuas tersebut diatas tissue sampai hanya sedikit cat tersisa di kuas
  3. Lakukan brush di atas model kit sesuai dengan harapan dan konsep

Proses ini akan menghasilkan visual yang baik jika cat yang diaplikasikan tipis. Jika terlalu tebal, maka hasilnya kurang baik.

2 Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *